Abang Fauzi Berpasangan Anak Mantan Bupati Maju Pilkada Lutra Resmi Mendaftar

Berita Utama, Politik137 Dilihat

 

INPUTSULSEL.com, MASAMBA — Muhammad Fauzi menggandeng Ajie Saputra secara resmi mendaftarkan diri sebagai calon bupati dan wakil bupati Luwu Utara.

Pendaftaran dilakukan di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Luwu Utara, pukul 21.00 wita, Kamis 29 Agustus 2024.

Pasangan calon ini didampingi langsung oleh partai pengusung, Golkar, PDIP, Perindo dan PKS, serta para simpatisan lainnya.

Muhammad Fauzi yang merupakan suami Bupati Luwu Utara saat ini, berpasangan dengan Ajie Saputra anak mantan bupati Luwu Utara Arifin Junaidi.

Pasangan calon ini menyampaikan bahwa keputusan untuk ikut bertarung di Pilkada Luwu Utara cukup singkat.

“Putusan ini memang sangat singkat. Karena ini berdasarkan perintah Partai. Jadi tidak bisa kita menolaknya,” kata Abang Fauzi sapaan akrabnya.

“Insya Allah kita akan memberikan yang terbaik atas amanah kepada kami,” sambungnya.

Diketahui, rombongan pendaftaran Muhammad Fauzi dan Ajie Saputra ikut didampingi Bupati Luwu Utara sebagai ketua Partai Golkar. Serta Arifin Junaidi sebagai orang tua Ajie Saputra. (*)