Genjot Vaksinasi, Pemda Kolaborasi TNI/Polri Jemput Bola

Berita Utama146 Dilihat

Luwu Utara, INPUTSULSEL.COM — Pemerintah terus menggenjot capaian vaksinasi untuk membentuk herd immunity.

Di Luwu Utara, Pemerintah Daerah berkolaborasi TNI dan Polri terus bergerak dengan menjemput bola pada sasaran vaksinasi.

Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Luwu Utara, Agunawan menyebutkan capaian kumulatif vaksinasi hingga Sabtu (11/12) mencapai 103.530 orang untuk dosis pertama dan 53.436 orang untuk dosis kedua.

“Terbanyak di Puskesmas Kecamatan Masamba yakni 11.939, disusul Sukamaju 10.890, dan Bone-bone 9.610, Cendana Putih 9.500, Sabbang Selatan 8.253, Malangke Barat 7.728, Tanalili 7.170, Sabbang 6.775, Wonokerto 6.066, Baebunta 6.268, Malangke 6.025, Lara Satu 5.798, Seko 2.446, Limbong 1.784, Rampi 1.249, RSUD 1.049, dan Seko Barat 980 orang,” kata Agunawan, Senin (13/12).

Sementara untuk capaian harian vaksinasi, Agunawan menyebut beberapa puskesmas /kecamatan seperti Tanalili, Bone-bone, Sukamaju, Cendana Putih, Malangke Barat, Baebunta Selatan, Sabbang Selatan dan Seko melampaui target yang ditetapkan.

“Saat ini data capaian vaksinasi kabupaten berada di angka 41,3% untuk dosis pertama dan 21,3% untuk dosis kedua. Ayo kita genjot ke target Nasional yakni 70%,” pesan Agunawan.

Senada, Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani menuturkan terima kasih atas capaian cakupan harian Luwu Utara yang hingga Sabtu (11/12) berada di peringkat 8 tingkat Provinsi Sulsel.

“Pemda tentu tidak bisa sendirian, dukungan dan kolaborasi TNI dan Polri sangat kita butuhkan hingga tingkat desa. Untuk itu terima kasih atas capaian harian, ayo kencangkan terus, jangan bikin kendor,” pinta bupati perempuan pertama di Sulsel ini. (Rn)