LUWU UTARA, INPUTSULSEL.COM — Jembatan gantung penghubung Desa Pongo Kecamatan Masamba dengan Desa Bumi Harapan Kecamatan Masamba saat ini dalam tahap pembangunan.
Pembangunan jembatan senilai Rp. 4 Miliar lebih itu merupakan salah satu program aspirasi Anggota Komisi V DPR RI, Muhammad Fauzi.
“Jembatan ini diusulkan Pak Desa Pongo kepada saya itu bulan Desember yang lalu. Alhamdulillah saya bisa perjuangkan dan saat ini sudah dalam tahap pembangunan. Insya Allah semoga tahun ini juga atau akhir Desember ini masyarakat sudah bisa lalui,” kata Muhammad Fauzi saat meninjau pembangunan jembatan tersebut didampingi Ketua DPRD, Basir dan Kadis PUTRKP2, Muharwan.
Jembatan gantung yang dibangun ini memiliki bentangan sepanjang 120 meter den lebar 1,8 meter.
“Untuk program pembangunan jembatan gantung ini jembatan yang kedua, pertama itu kita tempatkan di Desa Beringin Baebunta Selatan dan kedua di sini menghubungkan Desa Pongo dan Desa Bumi Harapan,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas PUTRKP2 Luwu Utara, Muharwan menjelaskan, permintaan masyarakat Desa Pongo untuk jembatan ini sudah terbilang lama, hanya saja karena keterbatasan anggaran sehingga tak kunjung terealisasi.
“Saya sering sampaikan pentingnya ada keterwakilan kita di pusat, contohnya jembatan ini karena kita keterbatasan anggaran sehingga tidak bisa langsung diintervensi APBD dan karena Pak Muhammad Fauzi hadir di Senayan sebagai perwakilan kita maka beliau bisa langsung intervensi melalui program aspirasinya,” ungkap Muharwan. (*)
Komentar