Gelar Project Vers Taste, NutriSari Beri Inspirasi bagi Pebisnis Food and Beverage

Berita Utama129 Dilihat

Jakarta, INPUTSULSEL.COM — Kolaborasi Vershome, NutriSari menggelar Project Vers State.

Project ini diharap mampu menjadi inspirasi bagi perkembangan bisnis Food and Beverage (FB).

Stephanie Wonoadi selaku Brannd Manager, NutriSari menjelaskan dari project Vers taste ini, akan dipilih 4 pemenang, yakni Juara 1, Juara 2, juara favorit berdasarkan online voting di Instagram NutriSari, serta Si Jeruk
Award by NutriSari.

“Award ini yaitu penghargaan dari NutriSari bagi kontestan yang kreasinya dinilai paling
inspiratif dan berdampak untuk ide dessert pebisnis F&B di Indonesia,” kata Stephanie.

Melalui kolaborasi bersama Vershome ini, NutriSari ingin menginspirasi bisnis F&B di Indonesia.

“Baik yang telah maupun akan menggunakan produk NutriSari, untuk terus berinovasi dan mengkreasikan varian-varian NutriSari tidak hanya sebagai minuman, namun juga dalam bentuk dessert lainnya, sehingga memberikan variasi menu dan mendukung perkembangan bisnis F&B di Indonesia, termasuk
di saat pandemi ini,” tambah Stephanie.

Stephanie menjelaskan sepanjang 2021 ini, NutriSari telah tersedia di lebih dari puluhan ribu warung, Rumah Makan, Café, dan lainnya serta memberikan inspirasi bagi bisnis F&B untuk berkembang

“NutriSari percaya bahwa ide kreasi bisa datang kapan saja dan di mana saja, termasuk dri project Vers Taste ini. Ada 9 inspirasi kreasi menu resep menarik NutrISari yang bisa dicontoh dan diterapkan oleh teman-teman pebisnis F&B.” pungkas Brand Manager NutriSari ini.

Sementara itu Creativepreneur dan Founder Vershome, Roni meyakini talenta-talenta Indonesia mampu bersaing dengan talenta-talenta global, termasuk di bidang kreatif.

“Kami juga memiliki visi besar untuk menjadikan kota di Indonesia seperti Jakarta sebagai ‘creative hub’ para penggiat dunia kreatif di luar negeri untuk mencari inspirasi dan referensi bagi karya-karya mereka. Kami percaya bahwa Jakarta dan kota-kota lain di Indonesia menawarkan cerita yang tidak kalah luar
biasanya dibandingkan dengan New York, Paris, dan London,” tutup Roni.

Berikut nama peserta dan hasil karya kreasi bertema Vers Taste:
a. Reynaldi: Santapan Sang Alfa
b. Roni: Croquant Choux filled with NutriSari (blewah & cincau) Ice Cream
c. Shania: sweet and sour poached java apple
d. Melissa: Jajan Platter
e. Travis: NutriSari Spongecake with 4 NutriSari Flavoured Ice Cream
f. Agres: Refresh Bomb & Fearless Fried Banana
g. Anthony: Mbok Jamu Inspired NutriSari Flavor Mix
h. Cindy: Garuda Healthy Dome Cake
i. Adi: Beautiful Indonesian Island

(PR)

Komentar