Luwu Utara, INPUTSULSEL.COM — Juru Bicara Satgas COVID-19 untuk Luwu Utara, Komang Krisna merilis update data COVID-19, Rabu (14/7).
Dalam laporannya, Komang menyebut terdapat 30 orang terkonfirmasi positif yang otomatis menambah jumlah kasus aktif COVID-19 menjadi 118 kasus.
“Kasus harian covid-19 baru menuju puncak artinya penularan kasus masih berlangsung. Reproduksi efektif virus sedang tumbuh. Testing dan tracing menekan laju kenaikan kasus, walaupun awalnya kasus itu meningkat karena massifnya tracing tetapi kasus tersebut akan menurun karena yang positif akan diintervensi dengan isolasi sehingga tidak kontak dengan komunitas. Dampak tracing menurut itu akan menekan laju kasus sebesar 25%,” terang Komang.
Tetapi, lanjut Komang, tidak kalah pentingnya jika dilakukan penguatan PPKM mikro, di masing – masing desa. Dengan penerapan protkes yang ketat.
“Positivity rate hingga hari ini sebesar 33,33% standart WHO / Kemenkes < 5%. Zona orange mulai bermunculan, diantaranya Kecamatan Masamba, Sabbang, Sukamaju, Tanalili, Malangke Barat, dan Mappedeceng. Sementara zona kuning diantaranya Kecamatan Baebunta, Baebunta Selatan, Sabbang Selatan, Sukamaju Selatan, dan Malangke. Adapun zona hijau tersisa 4 kecamata. yakni Bone-bone, Limbong, Seko, dan Rampi,” sebut Komang.
Dari 118 kasus aktif saat ini, diketahui 110 orang menjalani isolasi mandiri, 6 dirawat di RSUD Andi Djemma Masamba, 1 di RS. Hikmah, dan 1 di RS. UNHAS. (Rn)