Karemuddin Sebut Desa Harus Hidupkan BUMDes Untuk Membangkitkan Ekonomi di Desa

Jurnalisme Warga181 Dilihat

 

JW — Wakil Ketua DPRD Luwu Utara, Karemuddin, menyebutkan bahwa setiap desa seharusnya menghidupkan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) agar perputaran ekonomi di desa berjalan.

“Kalau BUMDes berjalan di setiap desa maka saya yakin akan hidup ekonomi di desa. Sebab banyak yang bisa dilakukan melalui dana BUMDes untuk menopang perekonomian masyarakat,” kata Karemuddin di Radio Adira FM Masamba, Selasa 22 Juni 2021.

Menurut Karemuddin, mungkin banyak desa yang telah berjalan BUMDes-nya. Tetapi tidak dikelola dengan baik. Sebab mungkin hanya sekedar menggugurkan kewajiban.

“Di desa itu kan wajib itu ada dana BUMDes melalui dana desa. Tapi tidak berjalan dengan baik. Bahkan saya dengar banyak yang justeru dana BUMDes-nya bangkrut. Karena tidak berputar. Walaupun dianggarkan setiap tahun,” jelas Karemuddin.

“Perintah desa itu harus kreatif. Banyak kok yang bisa dilakukan. Simpan pinjam termasuk, tapi harus tepat sasaran. Yang diberi pinjaman yang ada kelompok usahanya. Dana BUMDes itu bukan untuk aparat desa tapi untuk masyarakat,” seru Karemuddin.

Penulis : Ian / Jurnalis Warga

Komentar