Luwu Utara, INPUTSULSEL.COM — Forum Anak Luwu Utara (Falutra) membuka pendaftaran untuk menjadi agen 2 P (Pelopor dan Pelapor) periode 2021-2022.
Forum yang bergerak di bawah binaan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak ini, setidaknya memberi 10 syarat dan ketentuan bagi siapa saja yang tertarik untuk bergabung.
“Belum berusia 18 tahun per tanggal 23 Juli atau berusia 14 -17 tahun, berdomisili di Luwu Utara, mendapatkan izin dari orang tua, siap menjadi agen 2 P, peduli terhadap pemenuhan hak anak, wajib follow instagram @forumanakluwuutara, berperilaku baik, siap berkontribusi aktif terhadap setiap kegiatan Falutra, siap menjaga nama baik Falutra, dan mengisi google formulir,” sebut Oryza, selaku Pengurus Falutra saat dikonfirmasi, Kamis (4/2/2021).
Bagi yang memenuhi syarat, lanjut Oryza, akan mengikuti wawancara yang dijadwalkan 8-9 Februari mendatang.
“Pendaftaran pengurus sendiri dibuka mulai kemarin (3/2/2021) sampai tanggal 07. Setelah melalui proses wawancara, pengumuman akan disampaikan sehari setelahnya, yakni 10 Februari,” jelas Oryza.
Bagaimana, Anda anak Luwu Utara dan tertarik menjadi agen 2 P? Sila isi google formulir dengan mengklik link
https://forms.gle/nKfm6sBxAEyV5ukt9 atau menghubungi panitia di nomor 0852 4224 8732. (hs)
Komentar